Tangerang Selatan,Nawacitanews2.com – DPTD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Tangerang Selatan melakukan safari dalam rangka Silaturahim Kebangsaan dengan mengunjungi jajaran pengurus DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Tangerang Selatan. Rombongan DPTD PKS dipimpin oleh Ketua DPD PKS Tangsel Dadang Darmawan diterima oleh tuan rumah Ibu Airin Rachmi Diany selaku Ketua DPD Partai Golkar Tangsel, Selasa (15/6/21).
Dadang Darmawan mengatakan, Mempererat hubungan baik yang sudah terjalin selama ini dan bersama berkolaborasi untuk memajukan Kota Tangerang Selatan adalah tujuan kongkrit yang harus dijaga walaupun dengan cara berjuang partai politik yang berbeda. selain itu, PKS ingin mengenalkan pengurus DPTD PKS periode 2020-2025 serta lambang, hymne dan mars yang baru.
“Kegiatan Silaturahim Kebangsaan ini merupakan bagian dari rencana dan tugas yang diamanatkan oleh DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), berharap akan ada kerjasama dan sinergi kami siap mengoptimalkan potensi yang dimiliki semoga insyaAllah akan memberikan manfaat pada masyarakat Tangsel,” papar Dadang.
“Kami jajaran pengurus Partai Golkar sangat berterimakasih atas kunjungan dari Partai PKS, dan kami selalu membuka seluas-luasnya kerjasama yang tentunya bertujuan baik untuk membangun Kota Tangerang Selatan,” papar Airin.
Ketua MPD Abu Yasir Kamino mengatakan, Silaturahim Kebangsaan ini merupakan wujud dari statement PKS mengawal negeri sehingga dibutuhkan kebersamaan dan kesinergian berbagai konsep yang bisa dijalankan bersama supaya segala bentuk pemilu mendatang seperti yang diharapkan masyarakat yaitu pesta demokrasi bertujuan agar menjadi negara yang kuat utuh dan tetap dalam bingkai NKRI.
Rombongan PKS yang turut hadir yaitu Ketua MPD PKS Tangsel Abu Yasir Kamino, Ketua Fraksi PKS Tangsel Sri Lintang Rosi Aryani, S.Psi, Ketua Bidang Humas DPW PKS Banten Mustopa, S.Sos.I (Wakil Ketua DPRD Tangsel), Bendahara DPD PKS Wahid Wahyudi, Ketua Bidang Kaderisasi Tarjo, S.T, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Rizaldi, Jajaran DPTD Ir. HJ. Shanty Indriaty dan Joko Ary Yanto. ( Muya )