Tangsel, Nawacitanews2.com – Posko Relawan Rakyat (Posraya) Indonesia terus lakukan gerakan berbagi dengan membagikan paket sembako kepada warga di wilayah RT 12 RW 11 Kedaung dan di Jalan Lele 5 RT 05 RW 005 Bambu Apus, Pamulang Kota Tangerang Selatan pada Senin (11/5/2020) malam.
Pembagian bantuan sembako ini dilakukan pada malam hari, Senin (11/5/2020) dan saat Sahur. Terpantau di lapangan, para pengurus Posko Relawan Rakyat Indonesia wilayah Tangerang Selatan turut serta dan masuk ke rumah-rumah warga di kampung-kampung untuk membagikan sembako.
Pengurus Kartini Posraya Indonesia Ira Elmitiara mengatakan, bantuan ini akan terus dibagikan ke rumah-rumah warga sampai ke kampung-kampung. Sehingga warga yang kurang mampu bisa dibantu dan meringankan beban perekonomian ditengah pandemi covid 19 ini.
“Bantuan ini agar dapat meringankan perekonomian warga di tengah pandemi Covid19,” ujarnya.
Paket sembako yang dibagikan kepada warga, kata Ira merupakan wujud kepedulian Posraya Indonesia kepada warga dan bentuk konsistensi mengawal dan mendukung upaya pemerintah dalam penanganan Covid-19, salah satunya di wilayah Kota Tangerang Selatan.
“Posraya Indonesia dan Pemerintah akan selalu hadir untuk membantu meringankan kesulitan warga di tengah pandemi,” katanya.
Ketua Umum Posraya Indonesia Jepri, S.IP mengatakan, Posraya Indonesia akan terus bergerak Door to door membagikan bantuan sembako untuk warga.
“Kami akan Door to door bagikan bantuan ini kepada warga yang sangat membutuhkan,” katanya.
Di tengah pandemi Covid19 ini, kata Jepri jangan sampai ada warga yang tidak dibantu, semua harus dibantu terlebih yang sangat membutuhkan.
“Sasaran kami adalah warga yang sangat membutuhkan,” ujarnya.
Pria asal Kota Tangerang Selatan ini, sudah mengintruksikan kepada seluruh pengurus Posraya Indonesia di seluruh daerah untuk sama-sama bergerak untuk meringankan perekonomian masyarakat.
“Saya intruksikan kepada seluruh pengurus untuk terus bantu masyarakat,” tegasnya.
Ia juga mengajak kepada masyarakat agar mengikuti dan mentaati anjuran pemerintah agar menjaga kebersihan, melakukan physical distancing, dan mengikut PSBB
“Harapan Presiden Jokowi, secepatnya kurva pandemic covid 19 turun, sehingga masyarakat bisa beraktifitas normal kembali,” ucapnya* (ABL/Siti Asri Pertiwi )