Pria Tenggelam di Situ Bulakan, Ditemukan Sudah Meninggal

  • Whatsapp

Nawacitanews2.com, Tangerang-Seorang pria yang tenggelam di Situ Bulakan sudah di temukan tim SAR, diduga korban tenggelam karena terpeleset kemudian terbawa arus sa’at menjala ikan di Danau Situ Bulakan Kelurahan Periuk Kecamatan Periuk Kota Tangerang Banten.

Informasi yang didapat, diketahui korban bernama M Bahrudin (25 th) adalah Warga yang tinggal di Kampung Nagrak RT 001/06 Kelurahan Periuk Kecamatan Periuk Kota Tangerang, ditemukan di semak-semak Situ Bulakan, Minggu (21/02/2021).

Camat Periuk H Maryono MAP MSi mengatakan, Koban tenggelam di Situ bulakan dan sudah diketemukan, tetapi sangat disayangkan korban ditemukan dalam keadaan sudah meninggal.

”Ya benar korban ditemukan di semak-semak Situ Bulakan dengan kondisi sudah meninggal”, jelas H Maryono.

Korban pertama kali ditemukan pukul 09.30 wib oleh warga yang sedang mencari ikan, kemudian warga langsung melaporkan kepada petugas yang sedang melakukan pencarian.

Selanjutnya Tim SAR bersama petugas mengevakuasi korban dan jenazah dibawa ke rumah duka, lanjut H Maryono MAP MSi.

Sampai berita ini diturunkan, korban masih berada di rumah duka, yang beralamat di Kampung Nagrak Kelurahan Periuk Kota Tangerang untuk dilakukan proses pemakaman.

(SUHARTONO)

Baca juga : zaenal-sopyan-maju-sebagai-caleg-pkn-berkeinginan-perjuangkan-pengangguran  Pengurus Bamus Kota Tangerang Terbentuk Di 13 Kecamatan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *